Sinergi TNI-Polri Hadirkan Keamanan Maksimal untuk Libur Natal dan Tahun Baru di Boyolali

    Sinergi TNI-Polri Hadirkan Keamanan Maksimal untuk Libur Natal dan Tahun Baru di Boyolali

    BOYOLALI - Menyongsong libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025, sinergitas TNI-Polri di Kabupaten Boyolali semakin solid. Melalui Pos Pengamanan Operasi Lilin Candi 2024, gabungan personel dari Kodim 0724/Boyolali, Polres Boyolali, serta tenaga kesehatan bahu-membahu menjaga kelancaran arus mudik dan wisatawan. Pos pelayanan ini didirikan sebagai bentuk kepedulian terhadap keselamatan, kenyamanan, dan keamanan masyarakat selama perjalanan. Senin (23/12/2024).

    "Kami berkomitmen menciptakan situasi yang aman dan kondusif selama Nataru, " ujar Serka Wahyono, Babinsa Koramil 13/Nogosari yang bertugas sebagai koordinator pengamanan. Kerja sama ini melibatkan aparat lintas sektor, termasuk Polri, Satpol PP, dan elemen masyarakat.

    Tugas utama personel di Pos Pam adalah memastikan kelancaran arus kendaraan, keamanan jalur pemudik, dan membantu wisatawan yang berkunjung ke Boyolali. Kehadiran aparat terlihat di beberapa titik strategis untuk memantau kondisi lalu lintas dan memberikan rasa aman bagi pengguna jalan.

    Plt. Kapolres Boyolali juga mengimbau masyarakat, khususnya pengguna jalan, untuk selalu berhati-hati dan mematuhi rambu lalu lintas. "Pastikan kendaraan dalam kondisi prima, seperti pengecekan ban, spion, dan bahan bakar. Kesadaran berlalu lintas menjadi kunci keselamatan bersama, " tegasnya.

    Selain itu, Polri menekankan pentingnya memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. "Kami hadir di tengah-tengah masyarakat untuk menciptakan suasana aman dan nyaman selama libur Nataru. Melalui pengamanan yang intensif, kami memastikan perjalanan masyarakat berjalan lancar, " tutup Plt. Kapolres Boyolali.

    Dengan sinergitas yang kokoh antara TNI-Polri dan semua elemen terkait, masyarakat Boyolali diharapkan dapat merayakan Natal dan Tahun Baru 2025 dengan penuh kebahagiaan dan rasa aman. (Agus RK)

    boyolali jateng
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Selo Bangkitkan Semangat Petani...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Nogosari Beraksi: Fogging dan Edukasi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Babinsa Timika Ajarkan Matematika Metode Gasing di SD Inpres Nawaripi
    Polri Tegas Tindak Pelanggaran Etik Kasus DWP 2024
    Satgas Yonif 715/Mtl Gelar Pelayanan Kesehatan kepada Masyarakat di Papua
    Hendri Kampai: Tidak Siap Menampung Anak-anak Cerdas Lulusan Luar Negeri, Indonesia Terancam 'Brain Drain'

    Ikuti Kami